Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lagu dan Film Dapat Meningkatkan Bahasa Inggris Yang Telah Kita Miliki

Apa yang ada dipikiran kalian jika mendengar kata bahasa inggris? gampang, rumit atau susah. Jika kita mau berusaha tidak akan mengenal kata rumit atau susah. Mungkin hanya saja kita bingung harus memulai dari mana. Ada beberapa cara untuk belajar bahasa inggris dengan menyenangkan. Namun sebelum memulai bagaimana cara pembelajarannya, kita harus mengetahui apa penyebab kita tidak bisa berbahasa inggris.


Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan susahnya belajar bahasa inggris salah satunya sebagai berikut,

1. Tidak di laksanakan.

Kita sudah mempunyai keinginan untuk belajar bahasa inggris tetapi jika tidak dimulai dari sekarang lalu kapan lagi. Karena jika selalu ditunda tunda untuk belajar bahasa inggris keinginan tersebut akan hilang begitu saja. Apalagi sekarang sudah banyak artikel-artikel yang membahas tentang materi atau cara belajar bahasa Inggris dengan benar, salah satunya web bahasainggrisonline.com

2. Malas menghafal kosakata (vocabulary)

Ketika belajar bahasa inggris, kosakata memiliki peranan penting. Kurangnya kosakata akan menyebabkan kita kesulitan ketika ingin berbahasa inggris karena kata bahasa inggris berbeda dengan bahasa indonesia yang mana sahabat sudah menggunakan bahasa indonesia dari dini atau ketika masih kecil. Sehingga kita harus menghafal kosakata (vocabulary) untuk menambah kosakata yang kita punya atau yang kita sudah hafal.

3. Mudah menyerah

Ketika kita sedang belajar bahasa inggris dan ternyata materi atau penjelasannya susah. Sehingga kita menyerah atau tidak mencari referensi pembahasan yang lainnya. Padahal banyak sekali pembahasan yang menjelasnya materi bahasa inggris yang lebih mudah dipahami dan menyenangkan.

Supaya belajar bahasa inggris lebih menyenakan, berikut ini beberapa cara yang bisa sahabat terapkan seperti berikut,

1. Mendengarkan lagu

Pasti kita akan mendengarkan lagu walaupun satu kali dalam sehari. Coba masukkan beberapa atau satu lagu bahasa inggris di playlist handphone (HP). Kita bisa memilih lagu bahasa inggris sesuai hati atau mood. Contohnya kita sedang merasa bahagia, kita mendengarkan lagu yang bahagia. Ketika mendengarkan usahakan dengan melihat liriknya dan jika ada beberapa kata yang kita tidak mengerti, coba di artikan atau agar kosakatanya tidak lupa coba tulis di buku.

2. Menonton film

Banyak jenis film seperti film horor atau petualangan yang bisa kita tonton. Namun film yang ditonton harus film yang berbahasa Inggris. Selain itu gunakan subtitle tetapi subtitlenya menggunakan bahasa Inggris. Ini bisa membuat kita terbiasa dengan kata dan pengucapan dalam bahasa Inggris. Jika kita sudah selesai, kita dapat mengecek kosakata yang tidak dimengerti yang ditemukan pada film tersebut.

Ketika kita mendengarkan musik dengan melihat liriknya atau menonton film berbahasa Inggris dengan menggunakan subtitle bahasa Inggris secara tidak langsung kita tidak hanya belajar kosakata tetapi kita juga belajar bagaimana pengucapan yang benar.


Belajar sambil melakukan hobi akan menyenangkan. Ketika kita bermain game tanpa sadar kita juga sedang belajar bahasa Inggris seperti contoh ketika akan memulai bermain game akan muncul tulisan Play yang artinya bermain. Begitu juga dengan membaca komik, carilah komik yang berbahasa Inggris namun bacalah komik dari yang kalian sukai dulu. Jadi kalian akan mudah memahaminya. Sehingga melakukan hobi yang kita suka sambil belajar akan sangat menyenangkan.

Beberapa cara tersebut akan sangat membantu untuk meningkatkan bahasa inggris sahabat dan harus mempraktekkannya setiap hari atau ketika ada waktu luang. Itulah beberapa cara yang dapat kita coba untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris.